Dimana Final Piala Presiden Berlangsung

Dimana Final Piala Presiden Berlangsung

Getbola.net - Berita olahraga dan Prediksi sepakbola terkini seputar kejadian dan info terhangat dari lapangan hijau akan mencoba berbagi berita Dimana Final Piala Presiden Berlangsung Dimana Final Piala Presiden Berlangsung

Berita Bola, HasilPrediksiBola - Kejelasan soal venue partai final Piala Presiden 2015 masih menjadi tanda tanya. Jadwal pertemuan Mahaka Sports and Entertainment sebagai EO, dan Polda Metro Jaya batal digelar Senin ini.

Dengan dua finalis Piala Presiden 2015 yang mempertemukan antara Persib Bandung Vs Sriwijaya FC, saat ini tanda tanya mencuat terkait venua partai final yang akan digelar pada akhir pekan ini.

Pihak Mahaka sempat mengungkap untuk menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta, sebagai panggung partai final. Mahaka juga mengungkap bahwa Presiden Joko Widodo sepakat untuk menggelar partai final di Jakarta.

Namun, mencuat kekhawatiran terkait perselisihan antara fans Persib dan Persija Jakarta. Terlebih, The Jakmania sempat menolak partai final Piala Presiden 2015 di Jakarta.

Untuk mengatasi hal itu, Mahaka pun mencoba mendatangkan Polda Metro untuk memberi izin melangsungkan partai final di SUGBK. Namun, rencana pertemuan pada Senin (12/10) ini urung terjadi.
"Saya tak mengetahui alasan pihak Polda. Rencananya pertemuan digelar pada hari Jumat, namun diundur menjadi hari Senin. Tadi saya juga pulang pagi dari Solo, begitu mendarat diberitahukan bahwa ditunda besok," ungkap Hasani, soal izin partai final yang belum keluar juga.
"Kami memilih untuk mempertimbangkan meminta izin pada pihak polisi. Jika mendapat izin maka kita jalan, dari awal kami sudah ingin di Jakarta," imbuh Hasani.
Dengan tanda tanya besar terkait tempat gelaran final Piala Presiden 2015, Mahaka memiliki alternatif selain di SUGBK. Stadion Kapten I Wayan Dipta di Kabupaten Gianyar, Bali, menjadi alternatif dan telah mengk laim siap jika diberikan kepercayaan menggelar partai final.

Ikuti perkembangan berita dunia olahraga dan prediksi skor bola menarik lainnya di situs Getbola.net.
--
This message has been scanned for viruses and dangerous content by
E.F.A. Project, and is believed to be clean.